Game Ini Raup Keuntungan 1 Triliun Lebih Per Bulannya
Industri game sekarang sangatlah luas, karena kini banyak sekali para developer yang ikut meramaikan industri game. Mungkin sebagian dari kita berfikir bahwa game yang memiliki keuntungan terbesar berasal dari konsol atau perangkat komputer. Tapi, fikiran tersebut akan terbantahkan oleh game mobile yang satu ini.
Dikutip dari GameIndustry, Sabtu (12/3/2016), dikatakan bahwa ada salah satu game berasal dari Tiongkok yang meraup keuntungan yang bisa dibilang fantastis. Adalah game Legend of Mir, adalah game mobile untuk perangkat Android dan iOS. Dilaporkan bahwa game yang merupakan pengembangan Shanda Games ini mampu meraup pendapatan perbulannya hingga 100 juta USD atau sekitar 1 triliun Rupiah, fantastis.
Tidak hanya itu saja, wakil pemimpim dari Shanda Games, Zhi Xiaojing, mengatakan bahwa dalam 24 jam, game ini mampu menghasilkan keuntungan hingga 7 juta USD atau kisaran 90 miliar Rupiah. Tidak heran jika pendapatan Legend of Mir yang dirilis oleh Tencent Agustus lalu ini melambung tinggi dikarenakan peminatnya yang sangat antusias menyambut game ini. Bahkan Legend of Mir ini termasuk ke dalam salah satu game terpopuler di toko digital iOS dan Android.
Kesuksesan game ini bukan tanpa alasan, Legend of Mir Mobile adalah game dari console PC dengan judul yang sama, Legend of Mir 2 yang rilis sekitar 2001, yang dimana digemari oleh gamer asal Tiongkok. Dengan mengusung sistem online yang tidak jauh berbeda dengan versi PC, membuat pecandu gamer mobile yang pernah memainkan game ini pada satu dekade lalu ini bangkit kembali. Apalagi tersedia di perangkat smartphone, membuatnya dapat dinikmati dimana saja.
Dikutip dari GameIndustry, Sabtu (12/3/2016), dikatakan bahwa ada salah satu game berasal dari Tiongkok yang meraup keuntungan yang bisa dibilang fantastis. Adalah game Legend of Mir, adalah game mobile untuk perangkat Android dan iOS. Dilaporkan bahwa game yang merupakan pengembangan Shanda Games ini mampu meraup pendapatan perbulannya hingga 100 juta USD atau sekitar 1 triliun Rupiah, fantastis.
Tidak hanya itu saja, wakil pemimpim dari Shanda Games, Zhi Xiaojing, mengatakan bahwa dalam 24 jam, game ini mampu menghasilkan keuntungan hingga 7 juta USD atau kisaran 90 miliar Rupiah. Tidak heran jika pendapatan Legend of Mir yang dirilis oleh Tencent Agustus lalu ini melambung tinggi dikarenakan peminatnya yang sangat antusias menyambut game ini. Bahkan Legend of Mir ini termasuk ke dalam salah satu game terpopuler di toko digital iOS dan Android.
Kesuksesan game ini bukan tanpa alasan, Legend of Mir Mobile adalah game dari console PC dengan judul yang sama, Legend of Mir 2 yang rilis sekitar 2001, yang dimana digemari oleh gamer asal Tiongkok. Dengan mengusung sistem online yang tidak jauh berbeda dengan versi PC, membuat pecandu gamer mobile yang pernah memainkan game ini pada satu dekade lalu ini bangkit kembali. Apalagi tersedia di perangkat smartphone, membuatnya dapat dinikmati dimana saja.
Gokil, enak ya jadi developer game :S
ReplyDelete