Samsung Umumkan Sensor 12MP Dual-pixel

Salah satu hal terbesar yang dimiliki oleh smartphone terbaru dari Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge adalah sensor kamera 12MP (Mega Pixel) yang memiliki 12 juta agent phase detection. Kamera milik kedua smartphone tersebut disebut-sebut paling mumpuni saat ini, walaupun resolusi yang menjadi 12MP dari sebelumnya 16MP pada Galaxy S6.

Samsung Umumkan Sensor 12MP Dual-pixel

Sensor yang digunakan pada smartphone itu sejauh ini dikenal sebagai Sony IMX260, tapi tampaknya Samsung memiliki imager sendiri yang diproduksi dengan kemampuan yang sama pada sensor yang digunakan oleh Galaxy S7. Samsung sendiri telah mengumumkannya sekarang, di mana sangat banyak sekali kemiripannya dengan sensor kamera buatan Sony, seperti 12MP, dual-piksel untuk PDAF, ukuran 1,4 mikron pixel, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Selain itu, ditambah dengan teknologi ISOCELL, yang merupakan singkatan dari piksel individu yang terisolasi dan akan membantu mengurangi warna cross talk. Pada siaran pers, tidak dikatakan jika sensor tersebut akan disematkan pada Galaxy S7 maupun S7 Edge. Namun sensor tersebut sudah mulai diproduksi dan kemungkinan besar akan disematkan pada Galaxy S7 dan S7 Edge.

Samsung sendiri selama ini diketahui sering memasok bahan komponen kamera untuk perangkat flagship-nya dari Sony dan menggunakan miliknya sendiri secara paralel, Samsung Galaxy S6 sendiri salah satu contohnya. Bila memang Samsung akan menggunakan sensor kamera buatannya sendiri, hal itu akan menghemat biaya pada Galaxy S7 dan S7 Edge karena tidak perlu lagi memasoknya dari Sony.

Namun yang masih menjadi kekhawatiran ini, apakah sensor buatan Samsung ini mampu menandingi sensor milik Sony yang telah diakui kualitasnya? Kita nantikan kabar berita selanjutnya untuk sensor kamera terbaru dari Samsung ini.

Subscribe to receive free email updates:

3 Responses to "Samsung Umumkan Sensor 12MP Dual-pixel"

  1. wah,,, mantap tuh 12 MP... saya pengen banget punya kamera 12MP... semoga saja besok saya beli samsung kayak gitu... AMIN

    ReplyDelete